Penulis adalah seorang sarjana hukum yang ingin mendedikasikan keilmuan yang dimiliki untuk memberikan konsultasi hukum gratis kepada masyarakat yang membutuhkan. secara keilmuan, mungkin tidak terlalu banyak pengalaman yang dimiliki oleh Penulis, namun tercatat pada Tahun 2012 Penulis pernah mengikuti Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) yang diselenggarakan oleh Kantor Faizal Hafied & Partner Education Law klik disini.
Setelah dinyatakan lulus ujian Advokat oleh PERADI, Selanjutnya, Penulis mengikuti program magang disalah satu Kantor Hukum terkemuka di Jakarta. kewajiban magang selama 2 tahun telah dilalui oleh Penulis dengan menyelesaikan laporan 4 perkara pidana dan 6 laporan perkara perdata sebagai salah satu persyaratan untuk dapat disumpah sebagai Advokat. pada tahun 2015 Penulis melaksanakan pengambilan sumpah Advokat di Pengadilan Tinggi Jakarta. kini penulis telah memiliki Berita Acara Sumpah (BAS) dan kartu izin advokat yang dikeluarkan oleh PERADI.
Penulis sejak tahun 2015 tercatat sebagai anggota PERADI era kepemimpinan Bapak Otto Hasibuan selaku Ketua Umum PERADI klik disini. Disamping itu, Penulis pernah bekerja sebagai HRD dan Legal disalah satu perusahaan ekspedisi terkemuka di Jakarta, di perusahaan tersebut penulis pernah menangani kasus pidana, perdata maupun sengketa karyawan pada perusahaan dimaksud.
Penulis sejak tahun 2015 tercatat sebagai anggota PERADI era kepemimpinan Bapak Otto Hasibuan selaku Ketua Umum PERADI klik disini. Disamping itu, Penulis pernah bekerja sebagai HRD dan Legal disalah satu perusahaan ekspedisi terkemuka di Jakarta, di perusahaan tersebut penulis pernah menangani kasus pidana, perdata maupun sengketa karyawan pada perusahaan dimaksud.
Penulis mempunyai beberapa rekan Advokat yang tersebar di beberapa daerah di Indonesia yang dapat membantu memberikan layanan hukum dalam ruang lingkup litigasi dan non litigasi sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.